Dewan Direksi
|
Efdinal Alamsyah Direktur Kepatuhan Beliau memiliki pengalaman mengemban tugas di pelbagai posisi selama lebih dari 25 tahun dalam industri perbankan seperti di bidang hukum, kredit dan restrukturisasi kredit, kepatuhan, proses manajemen, branch expansion, sumber daya manusia dan lain-lain. Beliau juga pernah terlibat dalam proses merger, akuisisi, dan restrukturisasi organisasi pada bank-bank sebelumnya. Lulusan Universitas Padjadjaran Bandung ini terakhir bertugas sebagai Direktur Kepatuhan, Manajemen Resiko, dan Sumber Daya Manusia pada Bank KEB Hana Indonesia, dan sebelumnya bekerja pada beberapa bank multinasional, antara lain Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ (BTMU), BNP Paribas, dan Korea Exchange Bank. Beliau mulai menjabat sebagai Direktur Kepatuhan Bank Andara pada minggu terakhir bulan Agustus 2016 setelah mendapat persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan. |